Kamis, 12 Maret 2015

Inspirasi Seorang Programer Muda

        Meniti karir, menjadi pengusaha, dan menjadi wirausaha itu bukanlah suatu hal yang mudah. Sebelum menjalankan suatu  usaha, wirausahawan  harus memikirkan betul dari segi kemampuan, skil yang dimiliki, keuntungan yang diperoleh serta kerugian yang didapat ketika mengalami kegagalan dalam menjalankan usaha. Sehingga modal, motivasi dan dorongan yang menujang perlu di gali betul dan diperoleh secara matang sebelum memulai karier supaya usaha tersebut mendapatkan kesuksesan.


Paskan Adi Seorang Progamer Web Prodi TI UNP Kediri

        Paskan Adi Tama Putra, Seorang Sarjana muda dari Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusantara PGRI Kediri. Usaha yang Ia tekuni kini menjadi bisnis yang tidak asing lagi untuk di kenal. Berawal dari ketrampilan dan hobby nya yang senang dengan mendesain sebuah web sederhana untuk membuat aplikasi sistem informasi kelas, sistem informai perpustakaan sampai saat ini dapat membangun web pada Prodi di Universitas Nusantara PGRI Kediri dan beberapa instansi di wilayahnya. Kemudian dapat mengerjakan skripsi teman-temannya di kelas. Skill nya yang berkembang sampai sekarang pada bidang Progamer Web menjadikan Inspirasi terhadap teman-teman di kampus. Mungkin untuk mengawali usahanya tersebut dulu juga tidak mudah, namun ilmu yang Ia peroleh dari mata kuliah, informasi-informasi dari internet maupun dari sumber media lain serta  ketekunan dan inspirasi dari pada dosen-dosenya ketika Ia menempuh kuliah yang menggali semangat tinggi untuk mencipatakan usaha sampai sekarang yang sudah sangat laris.

       Saya terinspirasi Oleh mas  paskan ini, karena usahanya yang terus berjalan dan tidak Vacum dalam pemasarannya, usaha yang Ia jalankan ini bukan hanya untuk mendapatkan uang namun juga dapat menambah wawasan terhadap dirinya serta teman-temannya.

       Ketelatenan dan ketekunannya dalam mengolah script dan mendesain tampilan web yang bagus membuat saya terispirasi untuk meniru usaha yang begitu banyak manfaatnya.
          Dalam proses belajar pemrograman saya juga terinspirasi dengan kerajinan aksesoris seperti gantungan kunci, stiker dan lain-lain, saya terispirasi oleh Pak Rahmas Septian Samiadi. Pak Rahmad adalah Partner bisnis oleh teman sekelas saya, dan saya terinspirasi untuk mencoba menggali bisnis tersebut. Semoga saya mampu mewujudkan dari cita cita usaha saya tersebut.